Soal Latihan Bahasa Indonesia Kelas 5
Isilah titik-titik di bawah ini dengan
benar!
- Para pekerja itu berangkat pagi dan pulang larut malam. Unsur cerita dalam penggalan cerita tersebut adalah.......
- Hebat sekali kamu, soal sesulit itu dapat kamu kerjakan dengan tepat! Kalimat tersebut merupakan kalimat.......
- Kendaraan itu melaju dengan cepat. Lawan kata cepat adalah.....
- Paman mudik membawa buah tangan. Buah tangan berarti ..........
- Peristiwa yang nyata dan benar-benar terjadi dinamakan ..........
- Percakapan antara dua orang atau lebih dinamakan ......
- Agus terjatuh dari sepeda. Makna imbuhan ter- pada kata terjatuh pada kalimat tersebut adalah .........
- Anton sedang duduk menunggu kedatangan kereta api Solo – Surabaya. Dari kalimat tersebut, Anton berada di .........
- Pada pelajaran matematika Roni lupa membawa penggaris, akhirnya dia memakai buku sebagai pengganti penggaris. Peribahasa yang tepat untuk kalimat di atas adalah ...........
- Pesan yang ada dalam suatu cerita diseut ...........